Ketum DPP HIPAKAD 63 Sambangi Padepokan Abah Yon di Dago

“ Ketum mengatakan bahwa Jawa Barat khusus nya Bandung merupakan pusat dari TNI-AD dan seharusnya untuk organisasi  putra-putri keluarga besar TNI-AD dapat berkembang pesat. Merujuk itu saya meminta kepada ketua DPW Jabar agar gerak cepat melakukan konsolidasi setelah menerima SK kepengurusan ini, untuk wilayah Jawa Barat harus dapat terbentuk DPC minimal 13 Cabang sebelum pelantikan dilaksanakan”

Redaksi

Hipakad63.News | Dago, Jawa Barat –

Ketua Umum (Ketum) Himpunan Putra-Putri Keluarga Besar TNI-AD Enam Tiga (HIPAKAD’63) bersama jajaran lakukan kunjungan silaturahmi  ke padepokan Abah Yon Suparman di daerah Dago, Bandung. Rabu 25/05/2022

Hadir dalam pertemuan itu  Abah Yon Suparman selaku tuan rumah sekaligus sebagai dewan penasehat Hipakad’63, Ketum Hipakad’63 R.Samiyono Djoko Wahyudi, S.H didampingi Sekretaris Umum (Sekum) R.Benny Irianto Nababan,SmHk, Ketua Bidang Pemuda dan Mahasiswa Fauzi , Saut Liv Fram Tambunan  Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Jawa Barat (Jabar), Fransiscus Bendahara DPW Jabar,Trenggono Joko Prawoto Bidang Wirausaha dan Kevin Clay MP bidang Media.

Baca JugaRefleksi Perjalanan Hipakad Yang Lahir di Seskoad Bandung 58 Tahun Lalu.

Dalam pertemuan silaturahmi Abah Yon selaku tuan rumah mengucapkan terima kasih atas kunjungan Ketua Umum Hipakad’63 yang sudah mau singgah di padepokan yang sederhana ini.

“Lebih lanjut Abah Yon menceritakan bahwa padepokan nya merupakan tempat berkumpul nya berbagai suku/etnis dan agama, seperti  Suku Dayak dari Kalimatan, Suku Dani dari Papua, Suku Baduy dari Banten,Suku Batak dari Sumatera Utara dan suku-suku lainnya,bahkan dari asia dan eropa datang berkunjung  untuk belajar tentang kebudayaan yang ada di Indonesia “ tuturnya

“Karena saya juga anak dari purnawirawan TNI-AD dan diminta menjadi Ketua Dewan Penasehat Hipakad’63 Jawa Barat oleh Saut Liv Fram  dan dihadapan Ketua Umum DPP, saya sampaikan bahwa tempat/pendopo ini dapat dijadikan sekretariat DPW Jawa Barat” imbuhnya

“Harapan saya Hipakad’63 berlogo Melati Jawa Barat dibawah kepemimpinan Saut Liv Fram mampu mengembangkan potensi putra-putri keluarga besar TNI-AD, dan juga harus menanamkan jiwa nasionalisme dan patriotisme kepada jajaran anggota khususnya Jawa Barat melalui budaya bangsa Indonesia yang kaya akan kebudayaannya” pungkas Abah Yon.

Baca JugaR Samiyono Djoko Wahyudi Kini Menjabat Ketua Umum Hipakad’63

Pada kesempatan yang sama Ketum Hipakad’63 R.Samiyono Djoko Wahyudi,SH menyampaikan ucapan terima kasih kepada Abah Yon dan teman-teman DPW  Hipakad’63 Jabar atas penerimaan nya yang hangat dan dapat berbincang-bincang untuk kemajuan organisasi ini khususnya Jawa Barat.

“Jawa Barat khusus nya Bandung merupakan pusat dari TNI-AD dan seharusnya untuk organisasi  putra-putri keluarga besar TNI-AD dapat berkembang pesat. Merujuk itu saya meminta kepada ketua DPW Jabar agar gerak cepat melakukan konsolidasi setelah menerima SK kepengurusan ini, untuk wilayah Jawa Barat harus dapat terbentuk DPC minimal 13 Cabang sebelum pelantikan dilaksanakan” tutur Ketum

“Kalau ada hal-hal yang tidak dapat diselesaikan dalam internal kepengurusan DPW  sebaiknya Ketua DPW terlebih dahulu mengkomunikasikan kepada Dewan Penasehat, setelah itu baru disampaikan ke DPP” pungkasnya.

Baca JugaSertijab Hipakad’63, Hasil Tugas Yang Diberikan Cerminan Kualitas dan Harga Diri

Menambahkan Sekretaris Umum R.Benny Irianto Nababan,SmHk pada pertemuan silaturahmi ini menyampaikan keberadaannya  sebagai sekretaris umum atas permintaan ketua umum dengan pertimbangan-pertimbangan yaitu  bahwa sekretaris umum sebelumnya  Eddy Santoso tidak dapat menjalankan tugasnya dengan optimal salah satunya karena  istrinya sedang sakit dan mari kita sama-sama mendoakan semoga lekas dipulihkan kembali dan sakit penyakitnya diangkat oleh Tuhan Yang Maha Kuasa.

“Seperti yang disampaikan oleh Ketum, kiranya Ketua DPW jabar mampu menjabarkan nya dengan baik dan membuat langkah strategis terutama dalam hal konsolidasi organisasi terkait pembentukan DPC, dan saya juga sepakat apa yang disampaikan Abah Yon.” tutur Sekum

“Skala prioritas program DPW Jabar harus mampu mengangkat dan menggelorakan budaya bangsa Indonesia yang merupakan jati diri bangsa Indonesia dalam kegiatan DPW Jabar kedepan nya. Dimana budaya kita pada dewasa ini sudah hampir tergerus oleh budaya luar, apalagi jaman teknologi yang semakin maju memasuki era revolusi teknologi Five point O” imbuh Benny

Usai bincang-bincang yang begitu hangat serta bersepakat untuk memajukan dan membesarkan Hipakad’63 ber-logo Melati yang dilahirkan dilingkungan Seskoad Bandung.

Ini merupakan sejarah tersendiri bagi pengurus DPW Jabar, karena SK kepegurusan DPW Jawa Barat ditandatangani oleh Ketua Umum dan Sekretaris Umum di pendopo Abah Yon . Selanjunya Ketum menyerahkan SK dan diterima oleh Ketua DPW Jabar periode 2022-2026.

Baca JugaDPP Hipakad’63 Adakan Kopdar

Pada Kesempatan yang sama Ketua DPW Hipakad’63 Jawa Barat menyampaikan terima kasih kepada Ketua Umum dan jajaran yang berkenan mengunjungi kami sekaligus menandatangani dan menyerahkan SK  kepengurusan DPW Jabar di kediaman Abah Yon selaku Ketua Dewan Penasehat di Dago.

“Saya bersama teman-teman pengurus DPW siap dan berkomitmen membesarkan Hipakad’63 di wilayah Jawa Barat karena lahir nya Hipakad’63 di Bandung tepatnya 20 Juni 1963 di Seskoad dan masuk dalam buku Juang Seskoad” ucap Saut.

“Di bawah kepemimpinan saya selaku Ketua Umum dan kerja keras teman-teman DPP untuk  mengembangkan organisasi ini mulai terlihat langkah nyata yaitu Provinsi Daerah Istimewa Aceh yang sudah diberikan mandat  untuk pembentukan DPW , sekaligus melakukan pembenahan struktur DPP supaya lebih solid lagi. Sehingga dalam setahun ini dapat terbentuk minimal 10 sampai 15 DPW sudah terbentuk disamping melakukan pembenahan DPW yang sudah terbentuk sebelumnya“ tutup Ketua Umum  DPP Hipakad’63

Download aplikasi berita 👇🏻
https://hipakad63.news