Bersama Warga, Babinsa Bantu Pembangunan Meunasah Di Desa Binaan

Redaksi

Hipakad63.news l Pidie –
.

Wujudkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Babinsa Koramil 10/Glp Tiga Kodim 0102/Pidie Serka M. Amir bersama masyarakat desa binaannya melaksanakan kegiatan karya bakti pembangunan Meunasah di Desa Balee Kecamatan Glumpang Tiga Kabupaten Pidie, Minggu (05/12/2021).

Disela tugasnya sehari-hari, sebagai seorang Babinsa, Serka M. Amir selalu menyempatkan diri untuk memantau wilayah dan membantu warga jika ada kesulitan dan permasalahan di desa binaan, salah satunya melalui kegiatan karya bakti.

Menurutnya. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa di desa binaan, dalam melaksanakan tugasnya untuk membantu Pemerintah Daerah dalam rangka mensejahterakan masyarakat.” Ujarnya.

Seperti yang dilakukan sekarang, bersama warga melaksanakan Gotong-royong dalam pembangunan Meunasah. Pembangunan sarana ibadah ini bertujuan untuk menyediakan tempat ibadah bagi warga untuk melaksanakan ibadah Sholat, pengajian dan kegiatan sosial keagamaan lainnya.

“Diharapkan dengan adanya kegiatan Karya Bakti ini, dapat menjalin hubungan tali silaturahmi yang baik antara aparat TNI di kewilayahan dengan masyarakat.” Tuturnya.

Ucapan terima kasih disampaikan Usman, salah satu warga kepada Babinsa yang telah membantu pembangunan Meunasah tersebut.

“Semoga hubungan kerjasama ini terus terjalin, dan Babinsa semakin dikenal dengan warga, sehingga tugas-tugas Babinsa di Desa menjadi semakin mudah dan lancar.” Pungkasnya.

Sumber :Kodim 0102/Pidie