Pengurus GMKI Cabang Kota Bekasi Sambut 29 Anggota Baru Dalam Masa Perkenalan

Redaksi
Foto: Para anggota baru GMKI Cabang kota Bekasi, bersama Sekdispora Kota Bekasi, pengurus dan senior GMKI dalam acara Maper
Foto: Para anggota baru GMKI Cabang kota Bekasi, bersama Sekdispora Kota Bekasi, pengurus dan senior GMKI dalam acara Maper

Hipakad’63News_KOTA BEKASI

Pengurus dan Senior Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Kota Bekasi, menyambut 29 orang anggota baru dalam Program Masa Perkenalan (Maper), hari Minggu (31/10/2021) lalu.

Acara berlangsung di ruang pertemuan Dinas Pemuda dan Olahraga kota Bekasi, yang dimulai dari pukul 10.00-20.00 WIB, dan diikuti 29 orang anggota baru. Tema yang ditetapkan: “Lihatlah, Kristus Menjadikan Semuanya Baru.” (Wahyu 21:1-5); dan Sub Tema: “Memperbaharui persaudaraan, meningkatkan kepedulian, dan merengkuh mereka yang rapuh dalam upaya menciptakan bumi (Indonesia) yang baru.

Para anggota baru tersebut adalah mahasiswa-mahasiswi yang saat ini kuliah di beberapa perguruan tinggi di kota Bekasi yaitu: 1. STIE Mulia Pratama; 2. STIE Tribuana; 3. Universitas Mitra Karya; 4. Universitas Bhayangkara; dan 5. STIE Pertiwi. Para anggota baru diberikan pembekalan oleh para narasumber yang terdiri dari Pengurus Pusat dan Senior-senior GMKI, dalam Masa Perkenalan.

Dalam kegiatan Maper itu, ada 5 (lima) narasumber para senior dan seniorita yang memberikan paparan  yaitu : 1. Victor Patandianan (Sejarah GMKI); 2. Indrawanto, Kabid Medko PP GMKI (AD/ART dan Visi Misi GMKI); 3. Shanty Manuhutu, Sekfung Kerohanian PP GMKI (Tema dan Sub Tema); 4. Indra Rajagukguk (Motto, Atribut dan Mars GMKI); dan 5. Fransisco Sihombing (Tri Panji dan Panca Kegiatan). Acara Maper diketuai Martin, yang juga Ketua Bidang Orkom GMKI Cabang kota Bekasi.

Selanjutnya, para anggota baru nantinya akan mendapatkan bimbingan berorganisasi dalam medan pelayanan GMKI yaitu Gereja, Perguruan tinggi dan Masyarakat. Para anggota baru juga akan dilibatkan dalam berbagai kegiatan organisasi, yang akan melatih mereka dalam beradaptasi dan berkoordinasi.

Foto: Sekretaris Dispora kota Bekasi, Drs. Nevindo Immanuel Mambo, MM saat membuka acara secara resmi
Foto: Sekretaris Dispora kota Bekasi, Drs. Nevindo Immanuel Mambo, MM saat membuka acara secara resmi

Pada acara Maper tersebut, Ketua Cabang GMKI Kota Bekasi, Eliza Yuliani meyambut para anggota baru dan berharap kader GMKI baru bisa berbuat untuk semua masyarakat Bekasi & NKRI, dengan tinggi Iman, tinggi ilmu, tinggi pengabdian.

Eliza yang juga mahasiswi Universitas Bhayangkara ini mengatakan, Maper atau Masa Perkenalan anggota baru adalah tahap pertama dalam jenjang pengkaderan secara formal. Proses pengkaderan awal ini dimaksudkan untuk lebih mengenal tentang organisasi GMKI.

“Saya ucapkan selamat datang kepada anggota baru, dan selamat mengikuti proses pengkaderan ini. Selanjutnya, jadikanlah GMKI sebagai wadah bagimu untuk berproses, menempa diri, dan menentukan sikap dirimu sebagai Mahasiswa Kristen yang mandiri,” tandasnya.

Sambutan juga diberikan Pengurus Pusat GMKI, diwakili Indrawanto, Ketua Bidang Media dan Komunikasi. Ia mengucapkan ‘Selamat’ kepada para anggota baru GMKI Cabang Bekasi, yang sudah sah menjadi anggota GMKI seumur hidup.

“Untuk anggota baru agar dapat memberikan kerjasama yang baik, komunikasi dan keaktifan penuh dalam kegiatan GMKI Cabang Bekasi, sehingga roda organisasi ini berjalan dengan baik. GMKI ini adalah sebagai wadah kita belajar untuk menyampaikan Syalom Allah dimuka bumi, khususnya di Bekasi terutama dalam konteks kemahasiswaan, ke-Kristenan dan ke-Indonesiaan,” terangnya.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga (Sekdispora) Kota Bekasi, Drs. Nevindo Immanuel Mambo, MM membuka secara resmi acara Maper GMKI tahun 2021.

Dalam sambutannya Sekretaris Dispora kota Bekasi, Drs. Nevindo Immanuel Mambo, MM mengucapkan selamat kepada para anggota baru yang akan mengikuti pelaksanaan Maper GMKI kota Bekasi. Dikatakan, Maper merupakan langkah awal dalam meyeleksi kader-kader baru terbaik GMKI menjadi anggota organisasi.

Nevindo berharap, semoga kedepan GMKI kota Bekasi menjadi sebuah wadah untuk belajar yang melahirkan para pemikir Kristiani yang tangguh.

“Sehingga dapat bersinergi dengan Pemerintah Daerah dalam menjalankan visi-misi pembangunan daerah di berbagai aspek kehidupan masyarakat,” ungkapnya.

Adapun acara Pembukaan Maper diawali dengan Ibadah, dilanjutkan Upacara Nasional dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mengheningkan Cipta. Kemudian dilanjutkan lagi Upacara Organisasi dengan menyanyikan lagu Mars GMKI, Pembacaan Anggaran Dasar GMKI, dan Sambutan-sambutan. DANS/TG

Penulis: DANSEditor: Danny Siagian