“Mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi, organisasi keagamaan gelar vaksin dosis 1 dan 2”.
Hipakad63.news | Kota Bekasi-
Program percepatan vaksinasi di Kota Bekasi masih terus berjalan dengan didukung dari peranan organisasi-organisasi atau stakeholder yang ada di Kota Bekasi terlebih lagi setelah dilakukannya Penandatanganan Kesepakatan Bersama Percepatan Vaksinasi pada hari Selasa lalu di Stadion Patriot Candrabhaga. (19/10/2021).
Salah satu organisasi, khususnya organisasi keagamaan yang kerap mendukung Pemerintah Kota Bekasi dalam percepatan vaksinasi adalah Paroki Gereja St. Arnoldus Janssen, Kota Bekasi dan pada hari Minggu, 24/10/2021 bertempat di TK. Strada Budi Luhur Jl. Ir. H. Juanda, Margahayu Bekasi Timur digelar layanan vaksinasi untuk warga di atas usia 12 tahun dan lansia.
Antonius Jeffri selaku Ketua Panitia Penyelenggara yang juga merupakan Ketua Tim Peduli Penderita Covid (TPCC) Paroki Gereja St. Arnoldus Janssen menyebutkan bahwa Ia bersama timnya telah menggelar layanan vaksinasi bagi warga Kota Bekasi semenjak 22 Agustus 2021 dan pada kesempatan hari ini (24/10/2021) digelar kembali layanan vaksinasi bekerjasama dengan Polsek Bekasi Timur.
“Sebelumnya kami telah mulai menggelar layanan vaksinasi bagi masyarakat umum pada tanggal 22 Agustus 2021 dan pada saat itu bapak Wakil Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto datang langsung ke lokasi vaksinasi untuk memantau. Setelah itu kami adakan secara periodik yang mana pada hari ini (24/10/2021) kami bekerjasama dengan Polsek Bekasi Timur dalam penyediaan vaksin-nya.” Ucapnya.
Tambah Jeffri, “vaksin yang disediakan adalah vaksin jenis sinovac untuk dosis satu dan dua dengan total pendaftar sebanyak 203 orang melalui online, namun kami sediakan spare kuota vaksin sampai dengan 250 jika ada warga yang datang mendaftar langsung di lokasi.” Tambahnya.
Tim Dokter, Tenaga Kesehatan, dan Tenaga Administrasi semua merupakan relawan-relawan Paroki Gereja St. Arnoldus Janssen bahkan sarana prasarana penunjangnya, seperti jaringan internet, komputer, printer, dsb untuk input dalam PCare dan mencetak bukti vaksinasi disediakan langsung oleh panitia.
“Kami mengerahkan orang-orang yang kompeten di bidangnya untuk pelaksanaan vaksinasi hari ini (24/10/2021) dari mulai Dokter, Tenaga Kesehatan yang merupakan Bidan serta Perawat, lalu tenaga IT untuk jaringan serta alat-alat elektronik-nya, dan juga Tenaga Administrasi semua adalah Paroki Gereja ST. Arnoldus Janssen yang banyaknya adalah pemuda-pemudi. Semua kami lakukan demi wujud peduli dan membantu sesama umat manusia.” Ujar Antonius Jeffri.
Sebagai informasi tambahan, layanan vaksinasi dari Paroki Gereja St. Arnoldus Janssen akan kembali digelar di tanggal 31 Oktober 2021 di lokasi yang sama serta terbuka bagi masyarakat umum di atas usia 12 tahun dan lansia dengan vaksin jenis Sinovac baik untuk dosis 1 dan dosis 2.