Diakhir Masa Tugas, Danrem 174/ATW Merauke Pamitan Kepada Personil TNI Di Boven Digoel

Redaksi

Hipakad63.news | Boven Digoel –

Diakhir masa tugas sebagai Danrem 174 Merauke, Brigjen TNI Bangun Nawoko didampingi Ny. Renny Bangun Nawoko beserta rombongan berkunjung sekaligus pamitan dengan seluruh jajaran prajurit TNI di wilayah perbatasan RI-PNG Kabupaten Boven Digoel

Saat tiba di Makodim 1711/Boven Digoel disambut dengan tarian khas adat Papua didampingi Dandim 1711/BVD Letkol Czi Daniel Panjaitan beserta seluruh anggota dan ibu-ibu Persit Kodim 1711/BVD dilanjutkan Tatap Muka dengan anggota TNI yang bertugas di wilayah Boven Digoel dan Ramah Tamah dengan Forkopimda, Toga, Toda dan Tomas di Aula Bung Hatta Makodim 1711/BVD Kabupaten Boven Digoel. Jum’at (28/01/2022).

Baca JugaJelang Purna Tugas Danrem 174 Merauke Pamitan Kepada Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 123/RW

“Kehadiran saya kali ini ingin memastikan bahwa wilayah Selatan Papua khususnya di Boven Digoel tetap dalam kondisi aman sebelum masa tugas saya sebagai Danrem Merauke selesai, “Ungkap Danrem .

Selama bertugas 21 bulan di wilayah Korem 174 /AWT, Alhamdulillah tidak ada persoalan menonjol yang terjadi, hal ini berkat kerja keras dari seluruh prajurit TNI yang bekerja tulus dan ikhlas untuk melayani masyarakat khususnya orang asli Papua,’’Pungkasnya. ( Hipakad63.news)