Tips Dari Bunda Literasi Kota Bekasi Untuk Menjaga Kesehatan Mental Anak

Redaksi

HIPAKAD63.News | KOTA BEKASI –

Tahap penting perkembangan mental umumnya terjadi saat masa kanak-kanak menuju remaja. Di masa ini, perkembangan otak berlangsung begitu cepat.

Kesehatan mental atau mental health anak berperan penting terhadap kemampuan anak untuk bersosialisasi di sekolah. Terjaganya kesehatan mental anak juga akan mempengaruhi kualitas hidup anak serta cara anak berpikir atau bertindak, hal itu dikatakan Bunda Literasi Wiwiek Hargono Tri Adhianto saat melakukan kunjungan ke Sekolah Menengah Pertama (SMP) di wilayah Rawalumbu, yang didampingi oleh jajaran Dinas Pendidikan Kota Bekasi.

Jika anak tumbuh dengan pengalaman negatif, seperti menjadi korban kekerasan atau bullying, risiko anak menderita gangguan kesehatan mental juga akan meningkat.

Tentunya lanjut Wiwiek hal ini dapat memengaruhi kemampuan anak dalam belajar, bahkan memunculkan rasa rendah diri. Dengan itu Wiwiek Hargono Tri Adhianto mengajak warga di Sekolah maupun para orang tua untuk intens dalam memberikan perhatian penuh kepada anak.

Baca JugaBunda Literasi : Anak-Anak Merupakan Pewaris Sekaligus Penerus Peradaban Bangsa

“Menjadi hal yang penting dan mari berperan untuk menjaga kesehatan mental anak-anak kita, saya titip masa depan mereka kepada bapak ibu guru disekolah, dan para orangtua, ini demi masa depan mereka supaya anak-anak kita dapat berprestasi serta memiliki masa depan yang baik,” ucap Wiwiek Hargono Tri Adhianto

Pembelajaran tatap muka maupun berbagai ekstra kulikuler di sekolah dapat menjadi sarana pengembangan kemampuan sosial dan daya kreatifitas anak. Pasalnya, anak harus bersosialisasi dan beradaptasi dengan lingkungan sekolah, termasuk dengan guru dan teman-temannya. Ia juga jadi tahu bagaimana harus bersikap ketika muncul masalah.