Kunjungan Kerja Wakasad di Puspenerbad dan Skadron 21/Sena

Redaksi

HIPAKAD63.News | TANGSEL, BANTEN-

Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Wakasad) Letjen TNI H. Agus Subiyanto, S.E., M.Si, melaksanakan kunjungan kerja ke Markas Komando Pusat Penerbangan TNI AD dan Skadron-21/Sena Puspenerbad, Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Banten, Senin (9/1/22).

Dalam keterangan tertulis Penerangan Puspenarbad, kedatangan Wakasad disambut Danpuspenerbad Mayjen TNI Dwi Wahyu Winarto, S.I.P., M.M., M.Tr (Han) didampingi seluruh Pejabat Utama Puspenerbad, dilanjutkan pemakaian baret maron oleh Danpuspenerbad sebagai wujud penghargaan kepada tamu kehormatan Penerbad.

Baca JugaKasad Letakkan Batu Pertama Pembangunan Kandang Sapi Korem 143/HO

Wakasad juga menerima paparan singkat dari Danpuspenerbad tentang kondisi satuan jajaran Puspenerbad, baik personil, Alutsista, Perumahan, Dislokasi Satuan, Penugasan BKO Puspenerbad di Kodam-Kodam serta kegiatan lain yang dilaksanakan Puspenerbad dan jajaran termasuk hal-hal menonjol.

Sementara itu, Wakasad dalam pengarahannya mengatakan bahwa Puspenerbad merupakan satuan yang hampir setiap hari melaksanakan tugas operasi, berbeda dengan satuan-satuan lain. Kiprah Penerbad antara lain dalam mendukung kegiatan VVIP, evakuasi dan dorongan logistik baik di tugas operasi di Papua maupun dalam penanggulangan bencana alam serta dukungan latihan lainnya.

“Satuan Penerbangan TNI AD (Penerbad) adalah satuan yang berbeda dari satuan lain karena setiap hari melaksanakan tugas operasi,” katanya.

Baca JugaKasad Serahkan Pompa Hydrant, Pipa dan Lampu Solar Cell ke Kodam XVII/Cenderawasih

Dengan urgensinya yang tinggi dalam mendukung tugas TNI AD, sehingga menurut Wakasad kemampuan dan kekuatan Puspenerbad harus diperkuat, dengan cara meningkatkan SDM serta evaluasi pada bidang Pendidikan dan penempatan jabatan sesuai dengan rating pesawat yang dimilikinya juga pemeliharaan Alutsista yang sesuai SOP.

Pada akhir pengarahan nya Jenderal bintang tiga tersebut menyampaikan terima kasih dan rasa hormat yang tinggi kepada Danpuspenerbad beserta Staf dan jajarannya atas penyambutan dan penyampaian paparannya, yang ditandai dengan saling bertukar cenderamata.

Usai memberikan pengarahan, Wakasad juga berkesempatan mengunjungi Skadron 21/Sena hanggar Flite pemeliharaan pesawat terbang dan Mako Skadron-21/Sena Puspenerbad untuk meninjau berbagai jenis Alutsista yang dimiliki Skadron tersebut yaitu pesawat Fixed Wing yang terdiri dari CN-212 dan Beechcraft, Rotary Wing yang terdiri dari Helikopter BO-105 dan Helikopter Bell-412. (Dispenad/Hipakad63.News).

Download aplikasi https://hipakad63.news untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
Android: https://hipakad63.news
iOS: https://hipakad63.news