BLT DD Desa Maruyung Sari Tahap I 2023 Telah Tersalurkan

Redaksi

HIPAKAD63.News | PANGANDARAN,-

Pemerintah Desa Maruyungsari Kecamatan Padaherang Kabupaten Pangandaran melakukan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap pertama yaitu bulan Januari, Februari dan Maret Tahun 2023. Penyaluran ini dilaksanakan di BRI Link dan langsung di cairkan kepada masing masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Selasa, (19/04/2023).

BLT DD Bulan Januari, Februari dan Maret Tahun 2023 telah disalurkan oleh Pemerintah Desa Maruyingsari kepada 29 KPM dan setiap KPM masing-masing menerima bantuan sebesar Rp.300.000/bulan.

Pada tahun 2023 ini BLT DD difokuskan untuk mendukung percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem. Sesuai dengan Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2022 Tentang Prioritas Dana Desa Tahun 2023 terdapat Kriteria Penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tahun 2023 sbb :
1. Keluarga miskin yang berdomisili di desa bersangkutan, dan diutamakan untuk keluarga miskin ekstrem;
2. Keluarga yang terdapat anggota keluarga rentan sakit menahun/kronis;
3. Keluarga dengan rumah tangga tunggal lanjut usia; dan/atau
4. Keluarga yang terdapat anggota keluarga difabel.

Kepala Desa Maruyungsari Tusiman mengatakan, dengan tersalurkannya BLT DD diharapkan kepada warga penerima agar memaksimalkan penggunaan bantuan ini untuk kepentingan dan kebutuhan pokok terlebih dahulu daripada kepentingan yang lain, “katanya.

Lebih lanjut Kades menjelaskan BLT Dana Desa telah tersalurkan dari bulan Januari sampai Maret Tahun 2023 , dengan nilai bantuan senilai Rp.300.000/bulan. Selama Tahun 2023 BLT Dana Desa akan disalurkan sebanyak 12 kali dari bulan Januari sampai bulan Desember Tahun 2023,”jelasnya.

Sementara Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Yatini (72) warga Dusun Anggaraksan RT 31 RW 13 Desa Maruyungsari sangat berterima kasih kepada pemerintah, karena menjelang Lebaran BLT disalurkan dan akan saya manfaatkan untuk kebutuhan keluarga dengan sebagian untuk beli ternak apa unggas, karena baru pertama saya menerima bantuan tersebut, “jelas Yatini ke awak media

Download aplikasi https://hipakad63.news untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
Android: https://hipakad63.news
iOS: https://hipakad63.news