Anggota Koramil Grong-Grong Ajak Warga Bersihkan Lingkungan

Redaksi

Hipakad63.news | Pidie –

Anggota Koramil 26/Grong-Grong Kodim 0102/Pidie, bersama warga melaksanakan kegiatan Gotong-royong membersihkan saluran air di Desa Mee Berlieng Kecamatan Grong-Grong Kabupaten Pidie, minggu (19/12/2021).

Pembersihan saluran air ini dilakukan untuk mencegah terjadinya banjir saat musim hujan tiba. Keberadaan sampah dan lumpur yang berada di dalam parit dapat menyebabkan aliran air menjadi tersumbat, sehingga air tidak mengalir dengan lancar dan dapat menyebabkan banjir.

“Kita melaksanakan gotong royong kali ini untuk membersihkan endapan lumpur dan sampah yang menumpuk didalam parit, guna mencegah genangan air dan terjadinya banjir, karena saat ini sudah mulai memasuki musim hujan,” ujar Serda Endra Salah satu Personel Koramil 26/Grong-Grong yang terlibat dalam kegiatan tersebut.

Dirinya juga menghimbau kepada warga, agar selalu menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal sebagai upaya untuk mencegah timbulnya bibit penyakit saat musim hujan tiba.

“Kami menghimbau kepada seluruh warga agar selalu menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal, jangan sampai terjadi genangan air saat musim hujan tiba karena dapat menimbulkan bibit penyakit,” tegasnya.

Sementara Maimun, salah seorang warga mengapresiasi upaya yang dilakukan Personil Koramil 26/Grong-Grong yang telah memberi contoh kepada warga dalam pelaksanaan Gotong royong kali ini, semoga kerjasama ini akan terus terjalin, sehingga masyarakat di Desa Mee Berlieng menjadi lebih peduli lagi dengan kebersihan lingkungan.”Pungkasnya.